Lampung, Liputanpublik.com – Hingga Minggu, 14 Mei 2023 pukul 17.45 WIB sebanyak 1.020 bacaleg DPRD Provinsi Lampung, resmi mendaftar di KPU Provinsi Lampung.
Jumlah tersebut berasal dari 13 Partai Politik, yakni PKS, PDI P, NasDem, PAN,Demokrat, Golkar, PKB, Ummat, PPP, PBB, PSI, Gerindra, dan Perindo, serta PSI. Dari 13 partai, 12 diantaranya mendaftarkan 85 bacaleg atau kuota 100%, hanya PSI yang tidak mendaftarkan penuh yakni, 79 bacaleg di delapan daerah pemilihan (Dapil) DPRD Provinsi Lampung.
Ketua DPW Perindo Lampung, Brigjen Purn Toto Jumariono, mengatakan partainya telah memenuhi keterwakilan perempuan 30 % dari total bacaleg perempuan.
“Target kami satu dapil satu kursi, (delapan kursi), mudah-mudahan bisa bertambah, untuk komposisi bacaleg dari semua kalangan, akademisi, politikus, praktisi, purnawirwan dan lainnya” ujarnya saat mendaftar.
Toto menyebut dirinya akan maju di DPR RI dapi Lampung I, sedangkan pada dapil II nantinya akan diisi oleh mantan Gubernur Lampung, M. Ridho Ficardo.
Sementara, Ketua Bappilu DPW PSI Lampung M. Ivan Afriansyah, mengatakan partainya tidak memiliki kendala, meski tidak memaksimalkan kuota bacaleg 100 %. Menurutnya, komposisi bacaleg yang diajukan partai sudah siap.”Karena timeline sempit, dan kami tidak mau buang-buang waktu,”pungkasnya.
Sementara, Ketua Bappilu DPD Gerindra Lampung, Ahmad Giri Akbar, menyebut DPD Gerindra Lampung menargetkan raihan kursi maksimal 17, dan target terendah 14 kursi. DPD Gerindra Lampung, saat ini memiliki 11 kursi di D1PRD Lampung hasil pemilu 2019.
“Ada terjadi beberapa perubahan dapil, di Lampung Utara, incumbent insya Allah naik DPR RI,” kata Giri. (LF/LP)