Liputan Publik
Hukum

Kapolres Lubuklinggau Pimpin Pelepasan Bantuan Kemanusiaan Polda Sumsel Melalui Jajaran Personil Bhabinkamtibmas

Lubuklinggau,liputanpublik.com-Kapolres Lubuklinggau memimpin langsung Giat Pelepasan Bantuan Kemanusiaan Polda Sumsel Untuk Negeri melalui seluruh jajaran Personil Bhabinkamtibmas Polres Lubuklinggau, Sabtu (29/4/2023)

Kegiatan yang dihadiri 72 personil Bhabinkamtibmas Polres lubuklinggau, yang mana mewakili disetiap kelurahan di kota Lubuklinggau ini, dilaksanakan mulai pukul 08.15 WIB yang bertempat di halaman depan Mapolres kota Lubuklinggau.

Turut hadir dalam kegiatan, Wakapolres Lubuklinggau Kompol ASEP SUPRIYADI, Kabag Log Kompol M. ALI RACHMAN, S. Sos, Kasat Intelkam IPTU DENI SUHERDY, SH, Kasat Binmas AKP DADANG RUSNANDAR, Kasat Narkoba AKP HEMDRAWAN, SH, Kasi Propam AKP SUHARDI

Kapolres lubuk AKBP Harissandi SIK MH menyampaikan” Bantuan kemanusiaan dari Polda Sumsel tersebut berupa Bahan Pokok dengan total ada 550 paket dimana masing – masing paket bahan pokok berupa :
Beras premium kapasitas 5 Kg, Minyak Goreng Fortune kapasitas 1 Liter, Gula pasir premium kapasitas 1 Kg, Tepung terigu merk MILA kapasitas 1 Kg.

”Bantuan kemanusiaan ini merupakan program Mabes Polri yang merupakan Perintah dari Kapolri kepada seluruh Kapolda dan seluruh jajaran Polres seluruh Indonesia untuk melaksanakan bakti sosial membagikan bantuan sosial kepada yang layak menerima, yaitu masyarakat yang kurang mampu. melalui Bhabinkamtibmas dikelurahan nya masing-masing.

”Sebagai Polisi Republik Indonesia kita berharap dengan adanya giat bakti sosial seperti ini, kedepannya Polisi bisa lebih baik lagi, lebih dicintai masyarakat, dan bisa lebih dekat lagi dengan masyarakat, karena kehadiran Polisi diseluruh Indonesia ini sangat dibutuhkan dan kedepannya lebih dicintai oleh masyarakat Indonesia ”tutup Kapolres. (Ari/LP)

Liputan Terkait