Liputan Publik
Berita

Ketua DPRD, Andi Dinaldie, SE,MM Silaturahmi dan Berbuka Puasa Bersama Keluarga Besar DPRD Prov Sumsel

Palembang, liputanpublik.com—Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan Andie Dinialdie, SE.MM menyelenggarakan silaturahmi bersama Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Ikatri, ASN, Tim Ahli DPRD dan staf honorer di lingkungan DPRD Provinsi Sumatera Selatan ,Minggu (8/3/2025)

Acara tersebut diawali dengan pembacaan  Tilawatil Quran oleh  Qori Muhammad Abdal juara I Tilawah netra MTQ Provinsi Sumatera Selatan  tahun 2024  dilanjutkan sambutan Ketua DPRD ProvinsI Sumatera Selatan

Dalam sambutannya Andie Denaldie, Kerua DPRD Provinsi Sumatera Selatan mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan yang berkesempatan hadir  dan kepada tamu undangan lainnya. Andie sapaan akrabnya mengatakan bahwa silaturahmi  adalah salah satu ajaran yang diperintahkan oleh Allah. SWT yg disebutkan juga dalam sebuah hadits bahkan Rasulullah menyebutkan bahwa orang yang menyambung tali silaturahim adalah orang yang beriman kepada hari akhir.Dengan begitu, ternyata banyak keuntungan dan manfaat yang bisa didapatkan.  apa lagi di bulan Ramadhan ini.

Selanjutnya Untuk menambah ilmu agama dan pencerahan bagi yang hadir  ustadz Dr. H .Iskandar Zulkarnain Lc. MA memberikan Tausyiah menyampaikan  ada empat golongan yang tak akan mendapat ampunan Allah di bulan Ramadhan. Diantaranya adalah pertama orang yang durhaka kepada kedua orang tuanya. Kedua yang memutus tali silaturahmi.

Ketiga adalah pecandu minuman keras atau obat-obatan terlarang (narkoba) beliau mengatakan, orang yang sering meminum minuman keras dan memakai narkoba hidupnya tidak akan menemukan ketentraman dan kedamaian. keempat yang tak dapat ampunan dari Allah di bulan Ramadhan adalah orang yang dalam hatinya memandang kebencian kepada muslim lain. Satu orang pun ia benci pada muslim lain maka hidupnya akan sial. Oleh sebab itu momentum Ramadhan Allah SWT membuka pintu taubat seluas-luasnya bagi hamba-Nya yang ingin memperbaiki diri dan hijrah ke jalan lebih baik. Oleh karenanya, muslim sangat dianjurkan memperbanyak istighfar dan memohon ampun kepada-Nya.

Selanjutnya acara ditutup dengan pembacaan do’a   dan  sholat magrib bersama yang dipimpin langsung oleh ustadz.

(DA/LP)

Liputan Terkait